Dimas W Cuma Penulis Biasa Yang Kadang Males-Malesan Kadang Semangat.

Kode OTP Prakerja Tidak Masuk Email Saat Login ? Ini 10 Penyebab dan Solusinya

2 min read

Achmaddimas.com – Kode OTP Prakerja tidak masuk Email saat login dan membuat banyak peserta tidak dapat membuka dashboard karena tertahan pada bagian verifikasi terbaru ini.

Seperti yang kita tahu Prakerja menerapkan sistem baru pada proses verifikasi. Biasanya Peserta hanya perlu mengaktifkan GPS dan login menggunakan akun biasanya, Maka dashboard sudah bisa dibuka.

Kode OTP Prakerja Tidak Masuk Emai

Namun saat ini cukup begitu rumit karena setiap login, Peserta diharuskan untuk verifikasi kode OTP melalui Email yang ada pada akun Prakerja.

Baca Juga : Cara Aktivasi Cek Bansos

Walau proses verifikasi ini terbilang mudah, Karena Peserta hanya perlu memasukkan kode OTP yang masuk di Email sebagai verifikasi. Namun banyak yang kesulitan akan hal ini.

Dan banyak Peserta yang mengalami masalah kode OTP Prakerja tidak masuk Email saat proses verifikasi. Hal ini tentu menghambat Peserta karena tentu tidak akan bisa login jika tidak melewati proses verifikasi.

Kenapa OTP Prakerja Tidak Masuk Email Saat Login ?

Seperti yang kita tahu bahwa proses login pada program kartu Prakerja di perketat dengan adanya verifikasi kode OTP melalui Email. Ini membuat pengguna perlu melakukan verifikasi kode OTP melalui email setiap login.

Namun yang menjadi masalah sejak dahulu pada verifikasi kode OTP melalui Email yaitu kode yang tidak masuk-masuk. Biasanya untuk alasan penyebab kode OTP yang tidak masuk-masuk yaitu terjadi gangguan atau lambat masuk. Untuk beberapa penyebab mengenai kode OTP tidak masuk email bisa simak berikut ini.

Penyebab OTP Prakerja Tidak Masuk Email Saat Login

Ada beberapa penyebab kode OTP tidak masuk email saat login ke akun Prakerja.

Email Tidak Ada Di Perangkat

Banyak yang mengalami masalah kode OTP tidak masuk Email karena Email tidak ada di perangkat. Kebanyakan mengalami hilang Gmail yang digunakan, Kehapus dan masih banyak lagi.

Masih Dalam Proses

Kode OTP tidak masuk-masuk biasanya dalam proses, Karena ada beberapa kasus mengalami keterlambatan kode OTP yang masuk ke Email.

Koneksi Internet Bermasalah

Koneksi internet bermasalah juga bisa menjadi salah satu penyebab kode OTP Prakerja tidak masuk ke email. Terlebih koneksi internet pada perangkat yang melambat atau lemot

OTP Masuk Spam

Penyebab lain yang menyebabkan kode OTP tidak masuk saat verifikasi login di Prakerja yaitu kode yang masuk pada menu spam Email. Banyak pengguna yang tidak sadar bahwa kode terkirim namun masuk ke bagian spam.

Sedang Terjadi Gangguan

Layanan kode OTP untuk verifikasi saat login juga bisa mengalami gangguan. Hal ini tentu membuat kode tidak masuk-masuk dan menghambat saat login.

Server Prakerja Down

Server Prakerja down tentu juga bisa menjadi penyebab kode OTP tidak masuk-masuk. Walau hal ini jarang terjadi namun bisa aja terjadi terlebih lonjakan pengunjung yang bisa saja menyebabkan server down.

Solusi Kode OTP Prakerja Tidak Masuk Email Saat Login

Ada beberapa solusi untuk kode OTP Prakerja yang tidak masuk Email dan bisa sobat coba ketika mengalami masalah ini.

Cek Bagian Spam

Kode OTP untuk verifikasi, Biasanya masuk ke bagian spam Email tanpa disadari. Sehingga wajib melakukan cek bagian spam jika dirasa kode OTP tidak masuk-masuk.

Cek Koneksi Internet

Koneksi internet juga menjadi hal terpenting ketika mengalami masalah kode OTP yang tidak masuk-masuk. Usahakan koneksi pada perangkat tidak bermasalah atau lemot, Agar bisa melakukan verifikasi dengan lancar.

Cek Email Yang Digunakan

Email yang digunakan pada pendaftaran Email Prakerja juga penting dan wajib aktif selalu. Karena kode OTP yang dikirim akan masuk ke Email yang digunakan pada saat pendaftaran program kartu Prakerja.

Cek di perangkat apakah terdapat Email atau tidak. Jika diperangkat lain maka segera pindahkan Email segera ke perangkat utama, Agar memudahkan setiap proses verifikasi.

Pulihkan Email Jika Hilang

Jika Email hilang dari perangkat, Sehingga tidak bisa menerima kode OTP dari Prakerja. Maka perlu pulihkan Email, Dengan beberapa syarat. Seperti nomor aktif yang terhubung dan hafal nama Email agar mudah di pulihkan. Untuk password pasti banyak yang mengalami lupa, Maka syarat dua itu wajib dipenuhi agar email bisa dipulihkan di perangkat.

Untuk langkah-langkah memulihkan Email :

  1. Masuk ke menu setelan.
  2. Masuk ke menu Google.
  3. Kemudian tambahkan Gmail baru.
  4. Masukkan nama Email.
  5. Tambahkan password jika ingat dan jika tidak maka klik lupa password.
  6. Nantinya kode akan masuk ke nomor yang tersangkut pada Gmail.
  7. Cek SMS karena kode akan masuk SMS di nomor yang masih aktif dan digunakan pada Gmail.
  8. Jika sudah masuk maka verifikasi dengan kode.
  9. Maka Email berhasil dipulihkan.

Hubungi CS Prakerja

Solusi terakhir untuk kode OTP tidak masuk Email ketika login Prakerja yaitu dengan menghubungi CS. Nanti bisa mempertanyakan terkait masalah ini dan meminta solusi akan hal ini.

Akhir Kata

Itulah beberapa penyebab dan solusi kode OTP Prakerja tidak masuk email saat login. Semoga informasi di atas bermanfaat dan membantu sobat akan masalah ini. Sekian informasi dari saya Achmaddimas.com dan terimakasih telah membaca.

Dimas W Cuma Penulis Biasa Yang Kadang Males-Malesan Kadang Semangat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *